Polsek Sumbermalang Situbondo Himbau Jamaah Pengajian Ikut Berperan Dalam Menjaga Kamtibmas
Radar Besuki
Selasa (18/10/2016) kapolsek Sumbermalang AKP I Wayan Karba bersama Bhabinkamtibmas menghadiri pengajian Sholawat Nariyah yang diselenggarakan di kantor desa Taman kecamatan Sumbermalang.
Acara pengajian tersebut merupakan agenda rutin pemerintah kecamatan Sumbermalang dalam rangka menjaga kerukunan, kebersamaan dan silaturahmi antar warga sekaligus sebagai wadah musyawarah dengan warga desa untuk kemajuan pembangunan desa.
Pada kesempata itu kapolsek Sumbermalang menyampaikan pesan kamtibmas agar masyarakat ikut serta dalam menjaga keamanan dengan menggiatkan program Siskamling. (Rabi)