Salam X-Kars
Pasuruan - www.radarbesuki.com
Kecelakaan menimpa rombongan mahasiswa program studi Magister
Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) di Dusun Sugro, Desa
Andonosari, Kecamatan Nongkojajar, Pasuruan, Jawa Timur, Sabtu 5
November 2016.Dua mahasiswa yang meninggal adalah Riska Fitriheni Sawitsari asal Yogyakarta dan Rika Vionita asalTangerang.
Sekretaris Prodi Magister Psikologi Profesi UGM Haryanto
mengungkapkan, korban asal Tangerang langsung dibawa pulang ke tempat
asalnya dengan pesawat terbang.
Adapun korban dari Jogja dibawa pulang dengan jalur darat.
“Ini kami masih kontak-kontakan dengan pihak yang ada di sana.
Kabarnya ada dua yang meninggal di rumah sakit. Di dalam mobil itu
sendiri ada delapan mahasiswa,” paparnya saat dihubungi.(Rabi)