Rabu, 07 September 2016

Kahultra Padamkan Si Jago Merah di Hutan Baluran

Tim Penanggulangan Karhutla Padamkan Kebakaran Di KM 35 Hutan Baluran
Selasa (06/9/2016) Pukul 14.00 Kapolsek Banyuputih AKP Baktiar bersama anggota bersama petugas Taman Nasional Baluran, Perhutani dan Koramil Banyuputih memadamkan kebakaran hutan di jalan raya Hutan Baluran tepatnya di KM 135 arah Surabaya.

Kebakaran yang terjadi di sisi sebelah kiri jalan raya Hutan Baluran ditemukan oleh petugas Patroli Polsek Banyuputih yang kemudian menginformasikan kepada Kapolsek Banyuputih dan langsung ditindak lanjuti bersama-sama Tim Gabungan Penanggulangan Karhutla secara manual memadamkan api dilokasi hutan baluran.

Untuk hasil pemantauan di TKP kebakaran masih diperkirakan terjadi akibat faktor alam dikarena cuaca sangat panas dan terik tidak hujan sehingga banyak semak belukar dan pepohonan yang kering.

Kapolsek Banyuputih juga menyampaikan bahwa tidak menutup kemungkinan ada oknum yang melakukan pembakaran sehingga Tim Gabungan tetap mendalami penyebab terjadinya kebakaran tersebut.(Rabi)