Kamis, 03 November 2016

Sebuah Rumah Ludes Dilalap Sijago Merah

Salam X-Kars 

Situbondo - radarbesuki.com

Wringin Anom kecamatan  Panarukan,Rumah milik warga Kabul (70), pekerjaan tani, alamat dusun Barat Kebun terbakar pada saat ditinggal bekerja ke sawah kemudian sekitar pukul 08.40 wib diberitahu warga /tetangga bahwa rumahnya mengalami kebakaran sehingga korban langsung pulang dan mendapati sudah banyak warga yang membantu memadamkan api.Kamis (3/11/2016)

Kapolsek Pananrukan AKP Didik Rudianto bersama anggota yang mendengar informasi dari masyarakat langsung menuju lokasi kejadian kemudian melakukan pengamanan sementara menunggu unit identifikasi Satreskrim tiba dilokasi.

Dari hasil pemeriksaan di TKP sementara penyebab kebarakan diperkirakan akibat korsleting listrik dan tidak ada korban jiwa karena sewaktu kejadian ruamh dalam keadaan kosong. AKibat kejadian itu korban mengalami kerugian mencapai 30 juta rupiah. 

Sementara Hendrik Sugianto petugas damkar  yang berada dilokasi  menerangkan penyebab kebaran belum bisa dipastikan, namun diduga kuat karena hubungan arus pendek atau korsleting listrik .

"Masyarakat hendaknya berhati-hati , ketika membuat sambungan atau instalasi listrik serta mengecek keberadaan rumah saat hendak bepergian , jangan sampai meninggalkan nyala api ." himbaunya

Hendrik juga menghimbau "Masyarakat hendaknya segera menghubungi Call Center pemadam  kebakaran  di (0338) 67113 apa bila terjadi kebakaran." pungkasnya (Rabi)