Bondowoso –X-Kars
Waka Polres Ajak Anggota Tingkatkan Imtaq
Radar Besuki
Wakapolres Bondowoso, Kompol Kukuh Sugiarto
Kurniawan SH, bersama sejumlah perwira dan anggota Polres Bondowoso melakukan
pengajian yang rutin dilakukan setelah solat jum’at.
Kegiatan ini dilakukan untuk mengisi batin
para anggota sebagai upaya meningkatkan keimanan dan ketakwaan jajaran Polisi
tersebut berjalan dengan khusuk dan khidmat.
Wakapol Polres, menghimbauan kepada semua anggota agar mengikuti pengajian ini.
Namun, kehadiran dalam pengajian memang harus atas dasar kesadaran sendiri,
“Kegiatan ini sangat penting dilakukan,
sebab, selain melakukan tugas dan kewajiban sebagai pelayan masyarakat juga
harus mendekatkan diri kepada Sang Pencipta,”kata Kukuh.
Menurutnya, jika pada pelaksanaan pengajian ini hanya dihadiri sebagaian kecil pejabat
Polres. Namun, berikutnya Waka Polres meminta agar semua jajaran dilingkungan
Polres agar aktif mengikuti kegiatan ini.
"Kalau pejabat tidak ada kegiatan
seyogyanya bisa menyempatkan diri untuk hadir, memberi teladan juga bagi para
bawahan," ucapnya.
Kukuh menyatakan, pengajian dilakukan untuk
mengisi waktu di sela kerja ketika di hari Jum’at ini akan diberi pencerahan soal kajian agama
Islam, tidak hanya bekerja saja tapi nafkah batin juga harus diisi.
“Sehingga, diharapkan menjadi pribadi yang
lebih baik dan bisa berdampak pada kinerja," tuturnya.
Selain pengajian rutin tiap Jumat, juga ada
programdan tausyiah dari Ustadz yang juga memberikan bimbingan rohaniyah,
sehingga pada saat menjalankan tugas dan kewajiban untuk melayani masyarakat
ada control sebagai pengingat.
"Mari sama-sama kita manfaatkan pengajian
untuk beribadah sambil bekerja. Ini momentum yang baik untuk meningkatkan
keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT," pungkasnya. (rabi)