Banyuwangi –X-Kars
Putra Presiden Joko Widodo KKN di Banyuwangi.
Radar Besuki
Putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep di sela-sela kegiatan
Kuliah Kerja Nyata (KKN) mengunjungi Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur
untuk liburan dari Sabtu (30/7/2016) hingga Minggu (31/8/2016). Ke mana
saja Kaesang berlibur bersama teman-temannya?
Sopir mini train
yang mengantarkan Kaesang dari agen wisata Verdim Jaya Tour, Sumiadi
(41) mengatakan, Kaesang bersama rombongan teman-temannya mengawali
perjalanan dari Desa Gumeng, Kecamatan Jatirejo, Kabupaten Mojokerto
pada Sabtu (30/7/2016) pagi menuju Pantai Grand Watu Dodol, Ketapang,
Kecamatan Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi.
“Tujuan pertamanya
Pantai Watudodol, Banyuwangi Kota, Kawah Ijen dan kembali ke Mojokerto.
Itu start dari Mojokerto di Kecamatan Gumeng. Cuma dua hari pergi pulang
di Banyuwangi. Rombongan naik elfin yang 20 kursi,” kata laki-laki yang
akrab disapa Adi saat dihubungi, kemarin.
Dari Mojokerto,
menurut Adi, perjalanan menuju Pantai Watu Dodol melewati Probolinggo,
Jalan Raya Pasir Putih, Situbondo, dan lalu tiba di Pantai Watu Dodol.
Adi mengatakan, Kaesang bersama rombongan tiba di Pantai Grand Watu
Dodol pada bruise hari.
“Di Pantai Watu Dodol, Kaesang
categorical di pantai. Dari Pantai Watu Dodol, Kaesang naik mobil ke
Banyuwangi Kota ke tempat temannya untuk makan malam sekitar pukul 17.00
WIB,” lanjut Adi.
Perjalanan liburan Kaesang selanjutnya yakni
menuju Gunung Ijen pada malam hari. Kaesang bersama rombongan berangkat
sekitar pukul 23.00 WIB.
Gunung Ijen adalah gunung yang terletak
di di perbatasan Kabupaten Banyuwangi dan Kabupaten Bondowoso. Gunung
Ijen menawarkan pesona kawah biru yang bisa dilihat pada malam hari.
“Kaesang naik sekitar jam 1 pagi ke atas (Gunung Ijen). Turun kurang lebih jam 8 pagi di parkiran,” ungkap Adi.
Setelah turun dari Gunung Ijen, Minggu (31/7/2016), Kaesang dan
rekan-rekannya mampir di Warung Kedung Lumpang yang berada di Kecamatan
Glagah untuk menikmati makanan khas Banyuwangi. Ada beberapa menu yang
dipesan yaitu pecel pithik, ayam kesrut, ayam pedas dan wader serta
pisang emas.
Kedung Lumpang adalah tempat makan yang memiliki
konsep alami di jalan arah menuju Gunung Ijen. Selain ruang utama yang
berada di atas, terdapat gubuk-gubuk yang disediakan di lereng bagian
bawah yang berbatasan langsung dengan sungai.
Kaesang Pangarep,
putra bungsu Presiden Joko Widodo (tengah) bersama dengan pemilik warung
Kedung Lumpang Dauwis (berbaju merah) dan Kapolres Banyuwangi, Minggu
(31/7/2016).Kaesang kemudian meninggalkan Banyuwangi sekitar pukul 11.30
WIB pada hari Minggu untuk menuju Mojokerto. Adi mengatakan, Kaesang
kembali di Desa Gumeng sekitar pukul 21.00 WIB.
“Perjalanan ini
saya gak nyangka bisa nganter anak Jokowi liburan. Kecewanya kok gak
foto bareng, kan bisa buat kenang-kenangan sama anak nomor satu. Saya
juga segan karena gak berani,” ungkap Adi sambil tertawa. (rabi)
Jumat, 05 Agustus 2016
Home »
Pendidikan
» Putra Presiden Joko Widodo KKN di Banyuwangi.