Salam X-Kars
Situbondo - radarbesuki.com
Ribuan santri Pondok Pesantren Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo, menggelar sujud syukur memperingati hari pahlawan nasional 10 november kemarin. Mereka mensyukuri atas penganugerahan gelar pahlawan nasional kepada KHR As’ad Syamsul Arifin.
Selain menggelar sujud syukur, ribuan santri juga membaca surat Yasin dan Tahlil bersama di Masjid Jami’ Ibrahimy. Mereka mendo’akan para pahlawan serta para syuhada’ yang gugur di medan pertempuran demi NKRI.
Di kalangan group medsos alumni Pondok Pesantren Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo, beredar tulisan Kiai As’ad tentang hari pahlawan nasional. Semasa hidupnya Kiai As’ad konon pernah memberikan tausyiyah kepada santrinya. Kiai As’ad mengatakan, menghormati pahlawan dengan mengirimi mereka pahala mengaji bukan menyanyi. Kita harus memasyaraktkan gerak bathin bukan hanya gerak badan.
Sementara itu, SekretarisPesantren Sukorejo, Lora Ahmad Fadhoil, mengatakan, kegiatan mengaji surat yasin dan tahlil bersama, merupakan kegiatan rutin santri setiap memperingati hari pahlawan nasional. Tujuannya kata Ahmad Fadhoil, mengajak santri mengenang jasa-jasa pahlawannya.
Ahmad Fadhoil menambahkan, para santri juga akan menyambut kedatangan KHR Ahmad Azaim Ibrahimy bersama majelis keluarga dari Jakarta. Penyambutan tersebut sebagai bentuk penghormatan atas anugerah gelar pahlawan nasional kepada pengasuh kedua Pondok Pesantren Sukorejo, KHR As’ad Syamsul Arifin.
Selain itu lanjut Ahmad Fadhoil, Pemkab Situbondo, alumni dan simpatisan pondok pesantren, juga akan menggelar pawai menyambut kedatangan Kiai Azaim sekitar pukul 1 siang hari ini. Pawai akan dilakukan dari Kecamatan Banyuglugur, dilanjutkan ke Makam Kiai As’ad di kompleks pemakaman keluarga.(Rabi)