Minggu, 06 November 2016

Mensos Akan Beri Anugerah Kepahlawanan Sebelum 10 November

Salam X-Kars
Nasional - www.radarbesuki.com



Menjelang peringatan Hari Pahlawan pada 10 November 2016, Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansa menyebut akan ada penganugerahan pahlawan pada seorang tokoh nasional di Indonesia.Ia menjelaskan, Presiden Joko Widodo sudah menyetujui penganugerahan itu melalui Keputusan Presiden (Keppres) yang sudah ditandatanganinya.

"Ya, sudah ada Keppres hari Jumat kemarin yang terkonfirmasi kepada Kemensos itu satu yang ditanda tangani Keppresnya oleh Presiden," kata Khofifah kepada wartawan, di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu (6/11).Khofifah menjelaskan, pemberian anugerah itu akan diberikan sebelum peringatan Hari Pahlawan."Insya Allah akan diberikan anugerah pahlawannya sebelum tanggal 10 ini," ungkapnya.Dia juga menepis anggapan yang menyebutkan bahwa Soeharto akan dijadikan pahlawan nasional."Bukan, bukan, bukan (Soeharto). Kami sudah dapat konfirmasi Keppresnya dan nomornya juga sudah, dan tahun ini sepertinya yang sudah ditandatangani Presiden baru satu," pungkas Khofifah.(Rabi)